Edarkan Sabu, Pria Asal Boyolangu Ditangkap Satresnarkoba Polres Tulungagung

Edarkan Sabu, Pria Asal Boyolangu Ditangkap Satresnarkoba Polres Tulungagung


TULUNGAGUNG - Anggota Satresnarkoba Polres Tulungagung kembali melakukan penangkapan terhadap pengedar Narkotika.

Pria berinisial RAZ Bin TOHIRUN ditangkap dirumah masuk Desa Sanggrahan Kecamatan Boyolangu Kabupaten Tulungagung ditangkap petugas karena melakukan tindak pidana tanpa hak menawarkan untuk dijual, menjual, membeli, menerima, menjadi perantara dalam jual beli, menukar, atau menyerahkan dan atau memiliki, menyimpan, menguasai, atau menyediakan narkotika golongan 1 jenis Sabu, 
Senin  11/10/ 2021 sekira pukul 16.30 Wib.

Kasat Resnarkoba Polres Tulungagung IPTU Didik Riyanto, SH, MH melalui Kasi Humas Iptu Nenny Sasongko, SH menerangkan, " pelaku RAZ, lk, 30, Islam, Kewarganegaraan Indonesia, Pendidikan terakhir SMP (lulus), Pekerjaan Wiraswasta alamat Desa Sanggrahan Kecamatan Boyolangu Kabupaten Tulungagung ditangkap petugas dengan barang bukti antara lain 1 poket sabu  dengan berat bruto 0,46 gram, 1 buah pipet kaca,
1 buah skrop sedotan,  1 buah alat bong dan 1 unit HP merk Samsung warna coklat" 

"Saat ini pelaku dan barang bukti sudah diamankan di Mapolres Tulungagung guna pemeriksaan lebih lanjut" imbuh Kasi Humas

"Untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya, pelaku sudah dilakukan penahanan dirumah tahanan Polres Tulungagung dan dijerat pasal  114 ayat (1) sub pasal 112 ayat (1) UU RI No. 35 Tahun 2009 tentang Narkotika" Pungkas Iptu Nenny (NN95)