Raih Keberkahan Ramadhan, Polres Tulungagung Berikan Bantuan Sosial Kepada Warga Masyarakat

 




TULUNGAGUNG – Wujud kepedulian Polri dalam hal ini Polres Tulungagung Polda Jatim terus tingkatkan dalam kegiatan positif seperti kegiatan berbagi berkah di bulan suci Ramadhan.


Hari ini Jumat (14/04/2023) kegiatan berbagi menyasar di Wilayah Kelurahan Bago dan Desa Sobontoro Kabupaten Tulungagung.


Paket sembako dibagikan dan di khususkan untuk warga yang memang dinilai layak diberi bantuan yang sebelumnya telah dilakukan pemetaan oleh para Bhabinkamtibmas setempat yang bekerjasama dengan pemerintah kelurahan kampungdalem.


Kapolres Tulungagung AKBP Eko Hartanto SIK MH melalui Kasihumas IPTU Moh Anshori SH mengatakan kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka kepedulian Polri kepda sesama khususnya pada bulan Ramadhan 1444 H.


“Setiap hari wilayah bergantian, wilayah yang dipilih karena layak untuk mendapatkan bantuan sosial”, terangnya.


Kegiatan yang dilaksanakan juga di manfaatkan personil sambil memberikan himbauan Kamtibmas kepada warga masyarakat setempat.


“Anggota polres Tulungagung mendatangi warga dari pintu ke pintu menyerahkan langsung bantuan sosial berupa paket sembako”, ungkapnya.


Mudah mudahan bantuan sosial yang berbentuk sembako ini dapat dimanfaatkan oleh warga yang menerimanya dan dapat meringankan beban hidupnya.(Ans71 Restu)